Thursday, July 13, 2017

Remix dan Phoenix OS : Distro Linux Android Telah Bangkit?

  No comments
Belum lama ini, teman saya iseng minta di install kan linux, karena takut laptop nya yang berbasis windows akan terkena ransomware. karena linux yang kurang user friendly dikalangan pengguna windows, maka saya agak memutar otak...
bagaimana cara agar teman saya bisa menggunakan linux, tanpa harus belajar dari awal dan aplikasi nya lengkap seperti windows...

Kemudian saya mulai browsing sana sini, dan menemukan salah satu postingan tentang Remix os dan rival nya, Phoenix os. kedua android desktop ini berasal dan dikembangkan oleh china. tetapi yang rasa cina nya masih kental yaitu Phoenix OS..

OK, untuk tampilan dan GUI nya mirip dengan linux kebanyakan, icon yang besar besar secara default hanya saja android desktop yang berbasis pada android-x86 ini memilikai taskbar, fitur close, maximize, minimize, pointer, double klik, klik kanan dan banyak lagi..

untuk lebih jelasnya, kalian bisa melihat dan membandingkan langsung di website nya..
- Remix OS
- Phoenix OS

saya akan menyampaikan sedikit pengalaman saya setelah pemakaian saja.
karena ini milik teman saya, jadi ini sebagian besar dari narasumbernya yaitu teman saya sendiri.

setelah saya install kan remix os ini, teman saya bilang langsung nyaman dengan sistem operasi baru nya ini, bahkan tidak ingin lagi pindah ke windows lagi meski saya tawari untuk install ulang lagi.

microsoft office pun sudah rready pada play store, jadi tidak perlu khawatir soal edit mengedit file.

semua aplikasi android di hp kamu, bisa juga di install di remix dan phoenix ini.

hanya memakan space kecil setelah install, mungkin hanya sekitar 2 GB pada C (single boot).

Penasaran?
Segera coba, link download juga sama dengan link di atas.
untuk tutorial uploadnya, setelah ini ya...

No comments :

Post a Comment